Oleh Abdul Halim Fathani
Fathani.com. – ALHAMDULILLAH, lahir kembali guru besar dari Universitas Islam Malang (UNISMA). Ialah Prof. Dr. Nour Athiroh Abdoes Sjakoer, S.Si., M.Kes., yang dikukuhkan sebagai guru besar bidang Ilmu Biomedik, pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Islam Malang. Acara pengukuhannya dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 30 September 2023, di Hall KH Abdurrahman Wahid, Gedung Ali bin Abi Thalib, Pascasarjana Unisma, lantai 7.
Dalam kesempatan tersebut, Prof Dr Nour Athiroh Abdoes Sjakoer menyampaikan pidato ilmiah berjudul ‘Inovasi Sediaan Kombinasi Benalu Teh dan Benalu Mangga sebagai Antihipertensi dalam Upaya Kemandirian Kesehatan (Studi Pre-Klinik)’.
Dalam orasi ilmiah yang disampaikan pada saat pengukuhan, “Indonesia dikenal sebagai negara dengan keanekaragaman hayati terluas kedua di dunia setelah Brazil, yang terdiri dari tumbuhan tropis dan biota laut. Terdapat sekitar 20.000 jenis tumbuhan dan 7.000 di antaranya memiliki khasiat herbal, namun hanya 2.500 saja yang sudah dijadikan sebagai tanaman herbal,” demikian ungkap Prof Athiroh.
Kata kunci yang beliau sampaikan adalah: “Benalu teh (Scurrula atropupurea) dan benalu mangga (Dendropthoe petandra) adalah salah satu contoh tumbuhan yang berkhasiat sebagai herbal,” “Benalu merupakan kelompok tumbuhan parasit yang banyak menyerang dan merusak berbagai jenis tanaman,”
Prof Athiroh menjelaskan “Tumbuhan ini merupakan tumbuhan yang bersifat parasit. Tetapi dalam berbagai penelitian yang telah dilakukan, kedua benalu tersebut memiliki potensi sebagai tumbuhan obat tumbuhan obat yang diketahui mempunyai khasiat dalam membantu memelihara kesehatan,”
Tidak banyak yang mengetahui manfaat tumbuhan ini. Selama ini, pemahaman “sebagian” masyarakat masih menuduh benalu sebagai biang kerok meresapnya budidaya tanaman. Benalu merupakan kelompok tumbuhan parasit yang hanya menyerang dan merusak berbagai jenis tanaman perkebunan tanaman berdasarkan tanaman koleksi,”
Prof Athiroh menyebut bahwa salah satu fungsi ekstrak benalu teh dan benalu mangga adalah untuk pencegahan dan pengobatan hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Allah SWT sengaja menumbuh-suburkan berbagai bentuk dan jenis tumbuhan di bumi untuk dimanfaatkan sepenuhnya oleh manusia. Di antara hal tersebut ada yang telah Allah SWT titipkan di dunia, bahwa Allah SWT menciptakan sesuatu tidaklah sia-sia. Di balik tuduhan terhadap benalu, ternyata benalu teh dan mangga mempunyai potensi yang sangat menakjubkan. Subhanallah.
Selamat Prof Athiroh. [ahf]